Postingan

Menampilkan postingan dari Januari, 2012

"I cried for my brother six times"

Aku menangis untuk adikku 6x cerita terjemahan dari : "I cried for my brother six  times" Aku dilahirkan di sebuah dusun pegunungan yang sangat terpencil.  Hari demi hari, orang tuaku membajak tanah kering kuning, dan punggung mereka menghadap ke langit. Aku mempunyai seorang adik, tiga  tahun lebih  muda dariku. Suatu ketika, untuk membeli sebuah sapu tangan yang mana semua gadis  di sekelilingku kelihatannya membawanya, Aku mencuri lima puluh sen dari  laci ayahku. Ayah segera menyadarinya. Beliau membuat adikku dan aku  berlutut di depan tembok, dengan sebuah tongkat bambu di tangannya. "Siapa yang  mencuri uang itu?" Beliau bertanya. Aku terpaku, terlalu takut untuk berbicara.  Ayah tidak mendengar siapa pun mengaku, jadi Beliau mengatakan, "Baiklah,  kalau begitu, kalian berdua layak dipukul!" Dia mengangkat tongkat bambu  itu tingi-tinggi. Tiba-tiba, adikku mencengkeram tangannya dan berkata,  "Ayah, aku yang melakuk

Macam-Macam Sepeda dan Perkembangannya

Gambar
Berikut ini keterangan tentang perkembangan sepeda: Columbia, nenek moyang sepeda sendiri diperkirakan berasal dari Perancis. Menurut kabar sejarah, negeri itu sudah sejak awal abad ke-18 mengenal alat transportasi roda dua yang dinamai velocipede. Bertahun-tahun, velocipede menjadi satu-satunya istilah yang merujuk hasil rancang bangun kendaraan dua roda. Yang pasti, konstruksinya belum mengenal besi. Modelnya pun masih sangat “primitif”. Ada yang bilang tanpa engkol, pedal tongkat kemudi (setang). Ada juga yang bilang sudah mengenal engkol dan setang, tapi konstruksinya dari kayu. Adalah seorang Jerman bernama Baron Karls Drais von Sauerbronn yang pantas dicatat sebagai salah seorang penyempurna velocipede. Tahun 1818, von Sauerbronn membuat alat transportasi roda dua untuk menunjang efisiensi kerjanya. Sebagai kepala pengawas hutan Baden, ia memang butuh sarana transportasi bermobilitas tinggi. Tapi, model yang dikembangkan tampaknya masih mendua, antara sepeda dan kereta kud

Cara Melindungi Mata dari Bahaya Komputer

Jika Anda menghabiskan waktu berjam-jam di depan layar komputer, Anda beresiko menderita  computer vision syndrome  (CVS) atau kumpulan gejala penglihatan setelah menatap komputer atau layar elektronik lain seperti televisi, ponsel atau tablet PC selama beberapa jam tanpa terputus. Gejala CVS antara lain meliputi sakit kepala, gangguan fokus, mata terasa panas dan terbakar, pandangan kabur, hingga nyeri di pundak atau leher. Penyebabnya adalah mata dipaksa terlalu keras melihat layar komputer sehingga mata mengalami ketegangan ( eye strain ). Untuk melindungi indra penglihatan, ada beberapa hal yang bisa kita lakukan. 1. Gunakan penerangan yang cukup Kebanyakan ruangan kelas menggunakan pencahayaan yang terang, bahkan terlalu keras misalnya sinar matahari langsung. Padahal, makin terang bukan berarti semakin baik karena cahaya yang berlebihan justru menambah ketegangan pada mata. Jika di sekitar Anda terdapat jendela, gunakan tirai untuk meminimalkan cahaya yang masuk. Jika ingin mengh

Mobil Nasional Indonesia

Gambar
INDONESIA  merupakan salah satu pasar otomotif paling potensial di dunia saat ini. Bukan menjadi barang sulit menemukan deretan mobil-mobil laris menghiasi tiap sudut kota atau bahkan desa di Indonesia, saat ini. Tak hanya sekedar menjadi kendaraan pengantar dan pengangkut, nilai sebuah mobil terkadang menjadi sebuah "identitas", misal sebagai refleksi dari kemapanan meteri. Inilah mobil-mobil nasional anak bangsa. 1. Marlip Marlip adalah mobil listrik yang dikembangkan oleh LIPI (Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia) dan dipasarkan PT. Marlip Indo Mandiri. Mobil ini digunakan untuk mobil golf, pasien, mobil keamanan. Marlip juga punya varian mobil empat penumpang dengan kecepatan mencapai 50 km/jam dengan jarak tempuh maksimal 120km. Harga Marlip berkisar antara Rp60 sampai Rp80 juta. 2. Maleo Maleo mulai dikembangkan pada 1993, dimana saat itu pemerintah mulai berpikir tentang mobil nasional. IPTN sebagai instansi yang ditunjuk, bekerjasama dengan Rover, Inggris dan Mill